Rabu, 10 Maret 2010

NELSPRUIT, Suguhkan Panorama Spektakuler

Bagi pengunjung yang memiliki jiwa petualang dijamin akan menemui pengalaman baru di Nelspruit. Letak geografisnya berada di dekat Sungai Buaya sekitar 100 kilometer dari batas Afrika Selatan dengan Mozambik atau 330 kilometer dari Johannesburg. Kota Nelspruit adalah ibukota Provinsi Mpumalanga.

Tak hanya memiliki Taman Nasional Kruger yang tersohor, namun Nelspruit memiliki panorama yang paling spektakuler di Afrika Selatan. Saking indahnya panoramanya, Nelspruit bahkan disebut sebagai Taman Eden. Sepanjang mata memandang, pengunjung akan melihat indahnya bukit-bukit hijau yang kontras dengan sungai biru di Blyde River Canyon. Ditambah dengan air terjun yang turun eksotis yang mengucur dari tebing-tebing dan suara ringkikan kuda-kuda liar di Kaapsehoop membuat tempat ini tidak boleh tidak dikunjungi.

Nelspruit dinamakan dari Keluarga Nel yang pernah menghuni area itu pada 1905. Keluarga ini mendiami dan menggembalakan ternak di sekitar Sungai Buaya yang mengalir ke pusat provinsi Mbombala. Hal ini nantinya menjadi pusat kegiatan utama manufaktur dan pertanian timur laut Afrika Selatan.

Klub sepakbola profesional di Mpumalanga adalah Mpumalaga Black Aces dan Witbank Spurs yang berlaga di Divisi 1. Sebelumnya ada Dangerous Darkies yang pernah berlaga selama dua musim di Liga Utama pada awal '90-an. Akan tetapi saat ini Darkies terus tenggelam. Seorang pesepakbola paling ternama Nelspruit adalah David Nyathi. Bek timnas Afrika Selatan ini pernah merumput di Liga Spanyol, Swiss dan Italia. Nyathi juga pernah menjadi skuad XI FIFA melawan Marseille dalam rangka menyambut final drawing Piala Dunia 1998.

Data dan Fakta
Nama: Nelspruit. Mengandung arti dalam Bahasa Belanda yang artinya Arus Nel.
Provinsi: Mpumalanga
Populasi: 21.514 jiwa
Ketinggian: 660 meter di atas permukaan laut
Geografis: Letak di dataran tinggi Lowved dekat lembah Sungai Buaya di bagian timur laut Afrika Selatan
Iklim: Subtropis dengan temperatur sekitar 23 C selama musim dingin. Dan 29 C pada musim panas
Sektor ekonomi: Pertanian, Tamban
Klub Sepakbola: Mpumalanga Black Aces, Witbank Spurs (Divisi 1).

Artikel & Image : Detiksport.com

.

.

.

ARTIKEL TERKAIT ADA DIBAWAH SPONSOR (DIBAWAH INI).

Artikel Terkait