Sabtu, 17 April 2010

Yoga : Solusi Stress Psikis dengan Nafas Ajaib (2)

Semua kegiatan yang Anda lakukan sehari-hari seringkali mendatangkan stres. Stres ini berpengaruh besar pada tubuh dan kesehatan Anda. Efek yang dibawanya seringkali negatif.

Apabila Anda mengalami sakit yang tak kunjung sembuh, badan yang terasa tak nyaman, mimpi buruk di setiap tidur, pertengkaran dengan orang terdekat Anda, kulit yang tak segar, Anda mungkin mengalami stres. Stres ini dapat menjadi salah satu faktor yang paling berpengaruh terhadap ketidakbahagiaan Anda.

Banyak riset dilakukan oleh para ahli untuk mengurangi stres. Mulai dari makanan dan berbagai latihan disarankan. Namun ada hal sederhana yang terabaikan dari perhatian Anda. Bernafas. Hal yang sederhana bukan? Setiap orang melakukannya. Tidak ada makhluk hidup yang tidak bernafas.

Teknik mengambil nafas dikenal dalam Yoga untuk membantu lancarnya aliran darah di dalam tubuh. Seperti yang Anda ketahui, darah mengangkut serta oksigen. Oksigen tersebut akan beredar ke seluruh tubuh.

Jika aliran darah lancar, maka oksigen akan tersalurkan dengan baik ke otak. Inilah yang akan membantu Anda mengurangi stres. Dengan cukupnya pasokan oksigen ke otak, maka organ tubuh, terutama paru-paru akan berfungsi lebih baik.

Bernafas dapat membantu menghilangkan stres yang Anda alami. Tentunya tidak dalam waktu yang singkat. Namun dengan latihan yang rutin, stres yang Anda alami akan berkurang.

Simak beberapa langkah berikut, yang akan mengubah nafas Anda menjadi nafas ajaib penghilang stres.

1. Siapkan waktu khusus untuk melakukan kegiatan bernafas ini. Bedakan dengan saat Anda bernafas seperti biasa. Karena nafas ajaib ini merupakan nafas teratur yang Anda ambil dalam-dalam. Berikan waktu rileks bagi Anda kurang lebih 5-10 menit. Tentukan waktu secara teratur, karena Anda akan melakukannya dua kali dalam sehari.

2. Kenakan pakaian yang membuat Anda merasa bebas. Pakaian tidur cocok untuk kegiatan ini. Potongan modelnya yang nyaman membuat Anda dapat mengambil nafas dengan bebas.

3. Matikan semua alat elektronik yang mengeluarkan suara dan dapat mengganggu Anda, seperti handphone, televisi, radio dan lain sebagainya.

4. Anda boleh mengambil sikap duduk, berdiri atau terlentang. Pastikan semua tubuh Anda merasa rileks. Kendurkan semua otot-otot tubuh Anda.

5. Mulailah dengan memejamkan mata Anda, kemudian tarik nafas dalam-dalam. Rasakan setiap tarikan dan hembusannya. Usahakan agar tarikan dan hembusan dilakukan dalam jangka waktu yang sama. Hitung berapa detik Anda menarik dan menghembuskan nafas. Konsentrasikan pikiran Anda pada nafas yang Anda tarik dan hembuskan. Lakukan selama 5-10 menit.

Hal kecil seperti bernafas ini memberi efek ajaib. Apabila Anda melakukannya secara rutin, semua stress yang mempengaruhi Anda akan luntur satu persatu. Anda akan merasa lebih segar dan siap menghadapi kegiatan Anda kembali.

Sumber : KapanLagi.Com

.

.

.

ARTIKEL TERKAIT ADA DIBAWAH SPONSOR (DIBAWAH INI).

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar